Pertimbangan Memilih Kantor Sewa Vs Kantor Virtual di Bali

Pertimbangan Memilih Kantor Sewa Vs Kantor Virtual di Bali

Table of contents



Kantor adalah suatu tempat yang memegang peran vital dalam menjalankan roda bisnis atau jasa. Di zaman sekarang, kantor terdiri dari berbagai macam jenis yang membuat pilihan dalam berkantor semakin bervariasi. Jika Anda berdomisili di Bali, tentu sudah tidak asing dengan segala macam inovasi terkait penggunaan kantor untuk berbisnis.

Gambaran sewa kantor di Bali saat ini tidak selalu tentang meja dan kursi dengan para karyawan yang bekerja secara kaku dan formal. Sebaliknya, di masa sekarang telah banyak kantor yang menawarkan suasana yang santai sekaligus modern.

Apalagi, Bali adalah tempat yang sangat mendukung untuk melakukan kegiatan kantor secara fresh dan funny. Misalnya, dengan menghadirkan coffee shop, games corner, lounge room, layanan virtual dan lain-lain. Belum lagi dengan suasana asri dan eksotis karena wisatanya yang begitu menawan. Sehingga, hal ini memungkinkan Anda untuk bekerja secara nyaman dan tenang.



Dunia kantor juga mengenal istilah virtual office atau kantor virtual yang memungkinkan Anda bekerja secara fleksibel namun tetap memiliki alamat kantor yang jelas. Ada pula service office atau kantor sewa di Bali yang menjadi kantor idaman karena menawarkan kantor sewaan dengan berbagai fasilitas di dalamnya.

pexels-cadeau-maestro-1170412

Kantor Sewa Vs Kantor Virtual

Kantor sewa merupakan alternatif bagi pebisnis yang menghendaki ruang kantor siap jadi untuk dipakai. Anda dan karyawan hanya perlu datang membawa tubuh dan berbagai ide cemerlang untuk memajukan bisnis Anda. tentunya, Anda bisa mendapatkan berbagai fasilitas yang tidak kalah mewah dibanding kantor di gedung sendiri.

Sedangkan di kantor virtual, tidak ada penyewaan ruang secara fisik. hal ini memberikan kesempatan bagi Anda untuk bekerja dari mana saja tanpa ada aturan yang ketat dari kantor. bisnis Anda pun tetap bisa menjadi bisnis profesional karena menggunakan alamat kantor virtual.

Perbedaan Kantor Sewa dan Kantor Virtual

Kantor sewa dan kantor virtual tentunya memiliki keunggulan masing-masing. Lalu, apa perbedaan dari kedua jenis kantor tersebut? Simak pembahasannya di bawah ini:

1. Penggunaan Ruangan

Jika menggunakan kantor virtual, maka Anda bisa bekerja dari mana saja tanpa harus ke kantor fisik. Komunikasi dilakukan melalui dunia maya dan semua rekan kerja tidak harus berada di satu tempat yang sama. Pastinya, hal ini jelas berbeda dengan kantor sewa yang notabene para karyawan bekerja dalam satu ruang/kantor. Sehingga, hal ini memungkinkan Anda untuk menghelat rapat di ruangan serta menjamu rekan kerja atau klien.

2. Produk yang Disewakan

Produk yang disewakan oleh kantor virtual dan kantor sewa jelas berbeda. Jika menyewa kantor virtual, maka sebetulnya Anda hanya menyewa alamat kantornya saja. Hal ini umumnya digunakan untuk keperluan administrasi agar kantor virtual Anda semakin terlihat kapabel dan profesional. Hal ini  tentu berbeda dengan kantor sewa karena Anda benar-benar menyewa kantor tersebut untuk bekerja. Sehingga, Anda bisa memanfaatkan berbagai fasilitas yang ada di kantor tersebut dengan sebaik-baiknya.

3. Benefit yang Diperoleh

Jika menyewa kantor virtual, pada dasarnya Anda hanya menyewa “alamat” kantor tersebut saja. Sehingga, benefit yang diperoleh hanya sebatas kemudahan dalam mengurus keperluan izin/administrasi. Dikarenakan hanya menyewa alamat, sudah jelas Anda tidak bisa memanfaatkan ruang kantor untuk keperluan bekerja sehari-hari. Lain halnya dengan menggunakan kantor sewa yang dapat Anda gunakan ruangannya untuk bekerja. Sebab, Anda memang menyewa kantor dalam bentuk fisik, sehingga Anda bisa bekerja bersama tim di kantor. Selain itu, Anda juga berkesempatan untuk memperoleh benefit lain seperti akses internet, area parking, listrik, air, keamanan dan lain-lain.

pexels-tranmautritam-225502

4. Kapasitas Ruang Kerja

Kapasitas ruang kerja merupakan pertimbangan penting ketika Anda hendak memutuskan untuk memilih kantor virtul atau kantor sewa. Kantor virtual cocok bagi Anda yang sedang merintis bisnis startup karena biaya yang lebih terjangkau, bahkan bisa hemat hingga 90%. Apalagi, ada alamat kantor yang sudah jelas, sehingga Anda bisa menggunakannya untuk keperluan-keperluan tertentu.

Namun, jika Anda merupakan pebisnis yang mempunyai tim dan berencana ingin menambah tim, maka kantor sewa menjadi pilihan terbaik bagi Anda. Bisa dibilang, kantor sewa di Bali memberikan harga yang lebih rendah dibanding jika Anda memiliki kantor pribadi. Anda tidak perlu memikirkan tentang pajak bangunan atau biaya wifi, listrik atau air karena semua sudah termasuk fasilitas ketika Anda menyewa kantor fisik.

Itu dia penjelasan terkait pertimbangan memilih kantor virtual atau kantor sewa di Bali. Pastinya, kedua jenis kantor tersebut memiliki kelebihannya masing-masing yang dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan dalam bekerja. Apalagi, Bali menjadi tempat yang mendukung Anda untuk bisa bekerja dengan gaya modern dan penuh inovasi. Nikmati kemudahan sewa kantor di bali bersama The Ambengan Tenten - Office Space for Rent in Bali dengan harga yang kompetitif serta fasilitas lengkap. Semoga pembahasan pada kali ini bermanfaat bagi Anda.



Artikel Terkait